DJ Papan Atas Dunia Siap Goyang Sound Flare Xperience 2020

Rabu, 08 Januari 2020 - 07:30 WIB
DJ Papan Atas Dunia...
DJ Papan Atas Dunia Siap Goyang Sound Flare Xperience 2020
A A A
JAKARTA - Sederet Disc Jockey (DJ) papan atas dalam dan luar negeri siap memeriahkan gelaran Sound Flare Xperience yang bakal dihelat di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta pada 1-2 Februari 2020. Penampilan mereka, termasuk Lost Frequencies dan DJ Soda diprediksikan akan membuat ambience semakin semarak.

Selain sederet DJ kenamaan, festival musik yang meletakkan musik band dengan DJ dalam satu panggung itu juga menghadirkan musisi dan band seperti RAN, Yovie & Nuno, Ahmad Dhani Band, Kunto Aji, Langit Sore, Maliq & D'Essentials, serta Marion Jola. Meskipun begitu, sang penyelenggara Wartama Live masih enggan untuk memberitahukan lebih lengkap konsep acara yang bakal mereka hadirkan.

"Sejauh ini soal konsep belum bisa di-share sekarang karena masih sebulan. Jadi masih ada banyak ide yang akan bisa dimasukkan termasuk dengan line-up musisi yang akan bertambah beberapa lagi," ujar CEO Wartama Live, Willis saat ditemui seusai jumpa pers di Paparons Pizza Cafe, Jakarta, awal pekan ini.

Berlangsung selama dua hari, Wilis mengungkapkan bahwa pada hari pembuka, Lost Frequencies akan menjadi headliner. Selain itu, bakal terdapat juga penampilan Andre Dunant, Basement House x Oki Koro, Dipha Barus, Felix, JAZ, RAN, Sunset People Project, Tripo 3000, Tulus, Weird Genius, dan Yovie & Nuno.

Di hari kedua, giliran DJ Soda yang menjadi headliner dengan Boyce Avenue sebagai co-headliner. Dan akan diperkaya performa Agung x Lil'B, Ahmad Dhani Band, Ari Irham, Club Dangdut Racun, Diskopantera, Fourtwnty, Fun on A Weekend, Kunto Aji, Langit Sore, Maliq & D'Essentials, serta Marion Jola.

Lost Frequencies merupakan DJ muda asal Belgia yang sedang merajai lansekap musik internasional dengan gaya elektroniknya yang unik dan eklektrik. Pada setiap penampilannya selalu memberikan aksi menghibur dan memukau penonton yang hadir. Sementara DJ Soda adalah salah satu magnet lantai dansa Asia yang banyak mengusung aliran musik hiphop dan terkenal dengan ciri khas Pipe Dance-nya.

Sementara itu, tiket Presale 3 Sound Flare Xperience sudah bisa didapatkan di laman soundflarexperience.com dan loket.com dengan harga Rp500.000 untuk 1-Day Pass dan Rp800.000 untuk 2-Day Pass. Di samping itu, tersedia juga tiket khusus untuk rombongan lima orang, Party of 5 Special Tickets seharga Rp2.000.000 untuk 1-Day Pass dan Rp3.000.000 untuk 2-Day Pass. Kesemua harga tiket tersebut masih belum termasuk pajak.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0902 seconds (0.1#10.140)